Early Warning Sysem Terbaru dengan Aplikasi Android

7 tahun yang lalu
Bagikan:
Early Warning Sysem Terbaru dengan Aplikasi Android

Early Warning System (EWS) PIHPS SiHarapanKu adalah suatu sistem yang dimiliki pada website SiHarapanKu sistem ini akan memberikan pemberitahuan dan informasi terjadinya kenaikan harga yang melebihi harga maksimal atau ambang batas atas yang ditentukan pada komoditi masing - masing.

Komoditi yang ditentukan untuk sistem EWS di PIHPS SiHarapanKu ada 33 jenis komoditi termasuk beras kuku balam, beras jongkong Ir 46, gula, minyak goreng, daging ayam, daging sapi, cabai merah, bawang merah dan berbagai jenis lainnya.

Sistem EWS ini akan memberikan peringatan apabila terjadi kenaikan sebanyak 5 kali kenaikan pada satu komoditi secara berturut - turut maka akan diberikan sms peringatan kepada SKPD terkait. EWS ini akan mengirimkan peringatan kepada SKPD terkait seperti Kepala Dinas, Sekda, Biro Perekonomian, Bank Indonesia,Bulog, Bupati/Walikota, dan operator Kab/Kota masing - masing.

Saat ini EWS PIHPS SiHarapanKu telah dikembangkan dengan menggunakan sistem mobile aplikasi android, dimana dengan hanya menginstall aplikasi EWS android ini pada handphone dapat memiliki EWS tersebut. untuk kami Admin PIHPS SiHarapanKu akan memberikan aplikasi langsung kepada SKPD terkait yang menginginkan aplikasi tersebut.

kami memberikan Contact Person dan Email kami dibawah ini untuk Apps EWS.APK

Faisal Reza Nst, S.Kom : 085362140008;  Email : Faisal.nst10@gmail.com

Dodi Irwansyah, S.Kom  : 081264563180;  Email : mr.backspace12@gmail.com