Forum Pedagang: Pemerintah Harus Serius Kendalikan Harga Pangan
Menjelang Pemilihan Umum Legislatif dan Pemilihan Presiden harga barang khususnya bahan pokok cenderung naik yang akan memacu laju inflasi. Hal yang akan berdampak memukul masyarakat lapisan bawah itu harus dicegah pemerintah melalui instansi tehnis terkait. Ketua Forum Pedagang Pasar dan Kakilima Kota Medan AP Luat Siahaan didampingi M Gultom, M Manalu, Sekretaris Erwin Krismanto, Nimrot Simamora dan M br Simamora di Medan, Sabtu (16/2) mengatakan, para pedagang kaki lima (PKL) pada saat ini sudah mulai merasakan tren kenaikan harga-harga pangan.
Menurut dia, para pedagang kaki lima sangat tidak mengharapkan terjadi fluktuasi harga barang kebutuhan. Sebab, kata Luat Siahaan, fluktuasi harga sangat merugikan para PKL dalam usahanya sehari-hari hanya memperoleh untung tipis.
"Kita berharap, tren lonjakan harga pangan segera mendapat perhatian pemerintah. Harapan kita kepada Menteri Perdagangan yang baru, trena kenaikan harga pangan yang terjadi belakangan menjadi perhatian dan prioritas agar pedagang kaki lima dan masyarakat ekonomi lemah tertolong," harapnya.
Dalam rangka menyikapi lonjakan harga bahan pangan yang memberatkan PKL, kata Luat Siahaan, Forum Pedagang Pasar dan Pedagang Kakilima Medan, akan menggelar seminar dengan topik dan bahasan tentang solusi mengatasi lonjakan harga pangan.
"Kami akan mengundang pembicara dari kalangan pengusaha, pemerintah, anggota dewan dan akademisi sebagai narasumber," ungkapnya. (sarsin/rel)