Gubsu dan Bupati Deliserdang Panen Jagung
Gubernur Sumatera Utara (Gubsu) H Tengku Erry Nuradi bersama Bupati Deliserdang H Ashari Tambunan menghadiri panen jagung raya di Telaga Sari Kecamatan Tanjungmorawa, Selasa (20/12). Turut mendampingi Ketua TP PKK Ny Hj Yunita Ashari Tambunan, Asisten II Setdakab Deliserdang Hj Saadah Lubis, Kabid Tanaman Pangan Dinas Pertanian Sumut A Jueni, Kadis Pertanian Deliserdang Syamsul Bahri, Kadis Infokom Haris Binar Ginting, Camat Tanjungmorawa H Timur Tumanggor beserta pimpinan SKPD terkait lainnya.
Kepala Dinas (Kadis) Pertanian Deliserdang Syamsul Bahri menjelaskan, panen raya jagung di Desa Telaga Sari oleh Kelompok Tani Mekar Sari seluas 45,5 hektare dari lahan eks PTPN 2 Tanjungmorawa.
Adapun bibit yang digunakan adalah bibit jagung unggul bantuan benih Upsus (Upaya Khusus) jagung dari Kementerian Pertanian (Kementan) sebanyak 682,5 kg.
Diperkirakan produksi yang dihasilkan berkisar 10 ton per hektare, tungkul kering panen dengan harga jual Rp 2.200 per kilogram, jelas Syamsul.
Bupati Deliserdang H Ashari Tambunan menyampaikan terimakasih kepada Gubsu HT Erry Nuradi bersama Dinas Pertanian atas bimbingan dan perhatiannya, sehingga Kelompok Tani Mekar Sari Desa Telaga Sari dapat melakukan panen raya jagung.
Yang mana produksi yang dihasilkan ini akan mendukung kebutuhan pangan di Deliserdang.
Pada kesempatan itu, Gubsu H Tengku Erry Nuradi mengingatkan agar kelompok tani jagung di Deliserdang supaya terus bertanam jagung dengan memanfaatkan lahan-lahan kosong. Dengan begitu, permintaan jagung di pasar dapat terpenuhi.
Mengingat jumlah penduduk yang semakin bertambah dan meningkat, tentu membutuhkan persediaan pangan. Karenanya, teruslah bertanam jagung agar kebutuhan pasar juga dapat terpenuhi, kata Gubsu.
Sumber : http://www.medanbisnisdaily.com